KONTRAK

Monday, September 1, 2014





KONTRAK PERKULIAHAN


NAMA MATA KULIAH                  : Isolasi dan Standardisasi Bahan Alam
KODE MATA KULIAH                   : 40CKB5010
PENGAJAR                                        : Wahyuning Setyani, M.Sc., Apt.
SEMESTER                                        : V TAHUN AKADEMIK 2014/2015
HARI PERTEMUAN/JAM               : Selasa/ 11.00-13.00 WIB
TEMPAT PERTEMUAN                   : Ruang Kuliah D2.3.


1.     Manfaat Mata Kuliah

Manfaat mata kuliah ini adalah:
Mampu memahami mengenai pokok-pokok ruang lingkup isolasi, prinsip-prinsip pemisahan (ekstraksi, fraksinasi, dan pemurnian), metode-metode kromatografi (kromatografi kolom, KKt, KLT, GC, KCKT), dan standardisasi bahan (meliputi kontrol kualitas dalam proses, penerapan standardisasi bahan baku, ekstrak, dan produk).


2.     Deskripsi Perkuliahan

Mata kuliah ini berisi pokok-pokok bahasan ruang lingkup isolasi, prinsip-prinsip pemisahan meliputi ekstraksi, fraksinasi, dan pemurnian untuk senyawa bahan alam. Metode kromatografi meliputi: kromatografi kolom, kromatografi kertas, kromatografi lapis tipis, kromatografi gas, dan KCKT untuk pemisahan, identifikasi dan penetapan kadar, ruang lingkup standardisasi meliputi kontrol kualitas dalam proses, penerapan standardisasi bahan baku, ekstrak, dan produk.




3.     Tujuan Instruksional

Setelah mengikuti matakuliah ini mahasiswa diharapkan mampu:
1.     Menjelaskan pokok-pokok ruang lingkup isolasi, prinsip-prinsip pemisahan (ekstraksi, fraksinasi, dan pemurnian)
2.     Menjelaskan metode-metode kromatografi (kromatografi kolom, KKt, KLT, GC, KCKT)
3.     Menjelaskan standardisasi bahan (meliputi kontrol kualitas dalam proses, penerapan standardisasi bahan baku, ekstrak, dan produk).

4.     Strategi Perkuliahan

Perkuliahan dilaksanakan dengan 14 kali tatap muka dikelas dalam beberapa bentuk ceramah dan dalam tiap akhir 3 kali tatap muka diadakan kuis mengenai materi sebelumnya. Selain disajikan dalam bentuk ceramah, materi juga diberikan dalam bentuk tugas paper kepada mahasiswa dan dipresentasikan oleh masing-masing kelompok tugas untuk didiskusikan bersama.

5.     Materi/ Bacaan Perkuliahan

1.      Depkes RI, 1979. Farmakope Indonesia. Edisi III. Jakarta: Departemen Kesehatan Republik Indonesia.
2.                   ,1995. Farmakope Indonesia. Edisi IV. Jakarta: Departemen Kesehatan Republik Indonesia.
3.      Day, Jr. R. A. And A. L. Underwood 1998. Analisis Kimia Kuantitatif. Edisi 6, diterjemahkan oleh Aloysius Hadyana Pudjaatmaja. Jakarta: Penerbit Erlangga.
4.      Ganjar, Ibnu Gholib. 1989. Analis Instrumental. Yogyakarta: Gajah Mada University Press
5.      Gritter, R. J. 1991. Introduction to Chromatography. Edisi II, diterjemahkan oleh Padmawinata. Bandung: Penerbit ITB.
6.      Khopkar, S. M. 1990.  Basic Concepts of Analytical Chemistry, diterjemahkan Saptoraharjo. Jakarta: UI Press
7.      Mulja, Muhamad. 1995. Analisis Instrumental. Surabaya: Airlangga University Press.
8.      Rohman, Abdul. 2007. Kimia Farmasi Analisis. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
9.      Sarker, Satyajit D., Zahid Latif, Alexander I. Gray. 2005. Natural Product Isolation. Tototwa: Humana Press.
10.  Scrimer, R.E.,  1982. Modern Methods of Pharmaceutical Analysis. Vol. I. USA: CRC Press. Inc. Florida USA.
11.  Settle. F. 1997. Handbook of Instrumental Techniques of Analytical Chemistry. New Jersey: Prentice Hall PTR.


6.     TUGAS

Tugas pembelajaran diberikan dalam bentuk: pemahaman mahasiswa tentang mata kuliah isolasi dan strandardisasi bahan alam melalui tugas, kuis, ujian tengah semester, ujian akhir semester, serta soft skill.
TUGAS: Membuat makalah mengenai: tema yg sudah dikelompokkan diatas, berdasarkan
pembagian kelompok. Utk pembagian kelompoknya silahkan diundi dan jumlah tiap kelompok
menyesuaikan dgn jumlah mhs di kelas msg2, maksimal 4 mahasiswa.
Materi diambil minimal dari 3 sumber pustaka,
NB: Tugas dibuat dalam bentuk makalah dan dikumpulkan paling lambat hari Sabtu, 12 Oktober 2014 jam 11.00 WIB
Tugas dikumpulkan berupa print-out (makalah) dan softcopy (makalah+powerpoint) yang dikirimkan via email:wahyuningsetyani@gmail.com
Jika ada hal yang belum jelas mengenai penugasan ini, silahkan hubungi 08122554811 via sms (Ibu Nining)
Selamat mengerjakan.
Dosen pengampu:
Wahyuning Setyani


7.     KRITERIA PENILAIAN

Aspek penilaian
Unsur penilaian
Presentase
Pemahaman
Tugas mandiri
20
Ujian Tengah Semester
35
Ujian Akhir Semester
35
Soft Skill
Kreativitas dalam diskusi, Membuat resume, kedisiplinan, pengumpulan tugas, presentasi, partisipasi di kelas, dsb
10
Jumlah
100

Nilai akhir suatu mata kuliah yang diperoleh mahasiswa dinyatakan de­­ngan 2 cara, yaitu huruf mutu dan angka mutu yang dibagi ke dalam pe­ringkat berikut:
Huruf Mutu
Angka Mutu
A
4
B
3
C
2
D
1
E
0

Huruf mutu K (kosong) diberikan bagi seluruh mata kuliah pada semester yang bersangkutan bila mahasiswa mengundurkan diri atas dasar alasan yang dapat di­benarkan. Huruf mutu K tidak digunakan untuk perhitungan IP dan IPK. Bagi ma­ha­siswa yang memperoleh huruf mutu K pada seluruh beban studi semesteran, se­mester yang bersangkutan tidak diperhitungkan dalam batas waktu studi dan ti­dak dianggap sebagai penghentian studi un­tuk sementara. Apabila mata kuliah yang memperoleh huruf K itu telah ditempuh kembali pada kesempatan se­lan­jutnya, maka huruf mutunya da­pat diubah menjadi A, B, C, D, atau E.


Cara Penilaian
          Cara penilaian dilakukan terhadap penguasaan materi oleh maha­sis­wa, baik yang sifatnya kognitif, psikomotorik, maupun afektif. Cara penilaian yang digunakan adalah PAP, dengan kriteria sebagai berikut:
Kemampuan/Nilai
Huruf Mutu
> 75
A
65-75
B
55-64
C
41-54
D
< 41
E















8.      JADWAL PERKULIAHAN MINGGUAN

Pertemuan
Topik
Substansi
Metode
Fasilitas
Minggu ke-1
Pendahuluan: Dasar metode pemisahan standar
a.    Definisi metode pemisahan
b.    Dasar metode pemisahan standar
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-2
Jenis metode pemisahan dan penerapannya
a.    Jenis metode pemisahan
b.    Penerapan metode pemisahan pada bahan alam.

Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-3
Ekstraksi
a.    Definisi ekstraksi
b.    Tahapan ekstraksi
c.     Pemilihan cairan penyari
d.    Diskusi
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-4
Macam metode ekstraksi
a.    Macam-macam metode ekstraksi
b.    Pemilihan metode ekstraksi sesuai sifat senyawa aktif dalam bahan alam
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-5
Pemekatan hasil ekstraksi dan faktor biologi-kimia yang berpengaruh pada mutu ekstrak
a.    Prosedur pemekatan hasil ekstraksi
b.    Faktor biologi-kimia yang berpengaruh pada mutu ekstrak

Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-6
Kromatografi
a.    Definisi kromatografi
b.    Prinsip umum kromatografi
c.     Kromatografi kertas
d.    Kromatografi lapis tipis
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-7
Kromatografi
a.    Kromatografi kolom,
b.    Spektrofotometer-TLC Scanner
c.     Kromatografi gas

Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-8
Kromatografi Cair Kinerja Tinggi (KCKT)
a.    Instrumen KCKT
b.    Cara analisis kualitatif dan kuantitatif
c.     Prinsip Kerja KCKT
d.    Uji kesesuaian sistem
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-9
Metode isolasi senyawa aktif
a.    Metode isolasi secara fisika
b.    Metode isolasi secara kimia
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-10
Isolasi senyawa aktif
a.    Isolasi berdasarkan jenis kandungan senyawa aktif (senyawa aromatik, lipid, minyak atsiri, terpenoid dan steroid)
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-11
Isolasi senyawa aktif
a.    Isolasi berdasarkan jenis kandungan senyawa aktif (senyawa flavonoid, alkaloid, asam amino, dan protein)
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-12
Standardisasi
a.  Definisi standardisasi ekstrak bahan alam
b.  Tujuan standardisasi ekstrak bahan alam
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-13
Standardisasi
a.  Parameter spesifik standardisasi ekstrak bahan alam
b.  Parameter non spesifik standardisasi ekstrak bahan alam
Ceramah, tanya jawab
LCD, Laptop
Minggu ke-14
Diskusi
Diskusi kelompok
Tanya jawab
LCD, Laptop













SKEMA MATERI PERKULIAHAN ISOLASI DAN STANDARDISASI BAHAN ALAM

No comments:

Post a Comment